Video

Video News

Iklan

Merasa Komposisi Daftar Caleg Diganti Semena-Mena, Pengurus DPD PPP Deiyai Ajukan Protes

SUARA-NABIRE
Senin, 10 Juli 2023, Juli 10, 2023 WIB Last Updated 2023-07-10T12:54:14Z
SUARA.NABIRE - Merasa komposisi Bacaleg diganti tanpa sepengetahuan pengurus daerah, sejumlah pengurus DPD PPP Kabupaten Deiyai bersama puluhan Caleg PPP dan pendukung serta simpatisan menyurati Pengurus DPW PPP Provinsi Papua Tengah di Nabire, pada Senin (10/07/2023).

Ketua DPD PPP, Akulian Mote, meminta agar Daftar Caleg segera dikembalikan sesuai hasil pleno. Adapun Ketua DPW PPP di tuding sebagai aktor pergantian sejumlah Bacaleg pada sistim SILON.

"Jadi, selain menyurati DPW PPP Provinsi Papua Tengah , kami juga akan mendatangi Kantor DPW PPP untuk memprotes dan mempertanyakan pergantian komposisi Bacaleg yang diganti semena-mena oleh Ketua DPW PPP tanpa sepengetahuan pengurus daerah DPD PPP Kabupaten Deiyai," ungkap Akulian.

Akulian juga menjelaskan bahwa surat Pengurus DPD Partai PPP Kabupaten Deiyai adalah untuk menyoroti pergantian Bacaleg yang sudah memenuhi syarat namun diganti tanpa sepengetahuan pengurus daerah.

Pengurus daerah partai besutan Muhammad Mardiono tersebut mengancam akan mendatangi Kantor DPW PPP Provinsi Papua Tengah di Nabire dengab membawa poster yang berisi protes dan berorasi bersama para pendukung dan simpatisan.

Mereka juga menyiapkan sejumlah poster berisi protes dan kecaman terhadap pengurus DPW PPP Provinsi Papua Tengah karena diduga mengintervensi komposisi Daftar Bacaleg Kabupaten Deiyai.

Beberapa simpatisan dan pendukung partai PPP menilai, bahwa DPW PPP sengaja mengganti beberapa nama Bacaleg dengan tujuan untuk menggembosi suara PPP di Provinsi Papua Tengah.

Sejumlah pendukung lainnya juga menilai DPW PPP tidak patuh pada konstitusi partai.

Dengan demikian pengurus daerah, Bacaleg, pendukung dan simpatisan Partai PPP berharap kegaduhan tersebut tidak berlangsung lama karena masalah itu adalah persoalan internal Partai

Sehingga mereka berharap daftar Caleg dapat dikembalikan berdasarkan hasil pleno awal di daerah dan menyetujui tuntutan agar bakal calon legislatif dikembalikan seperti yang sudah diupload di SILON beberapa waktu lalu. (Red)
Komentar

Tampilkan

Terkini