SUARA.NABIRE - Pemerintah Daerah kabupaten Nabire melalui Dinas Sosial dan Kantor Pos, menggelar penyaluran secara kolektif BLT Sembako, BL...
SUARA.NABIRE - Pemerintah Daerah kabupaten Nabire melalui Dinas Sosial dan Kantor Pos, menggelar penyaluran secara kolektif BLT Sembako, BLT BBM, dan Bantuan PKH untuk Triwulan IV bulan Oktober hingga Desember Tahun 2022, di Aula Kantor Dinas Sosial Kabupaten Nabire, pada Sabtu (10/12/22) Pukul 11.05 WIT
Hadir dalam kegiatan tersebut, Asisten I Kabupaten Nabire, Piter Erari, Sekertaris Dinas Sosial Kabupaten Nabire, Viktor Mori, S.Sos., Danramil Kota Nabire, Mayor. Inf Abubakar, Kanit Provos Polsek Nabire, AIPTU Yusuf, dan perwakilan Kantor Pos Nabire, Sofia L Wakman.
Hadir pula para Staf kantor Dinas Sosial Kabupaten Nabire dan para Kepala Distrik Dipa, Menou, Siriwo, Wapoga, dan Yaro.
Dalam sambutannya mewakili pihak Kantor Pos Nabire, Sofia L. Wakman menjelaskan bahwa penyaluran dalam bentuk kolektif tersebut adalah penyaluran bantuan yang sama seperti sebelum - sebelumnya, yaitu penyaluran BLT Sembako tahap ke 4 dan BLT BBM tahap ke 2, namun untuk bantuan PKH tidak bisa di bagi secara kolektif sehingga dibagikan langsung di kantor pos.
Sementara ditempat yang sama, Sekertaris Dinas Sosial Kabupaten Nabire, Viktor Mori, S.Sos, mengatakan bahwa terkait dengan penyaluran bansos, akan diserahkan langsung oleh Asisten I Kabupaten Nabire kepada para kepala distrik dan kepala kampung, yang selanjutnya akan diserahkan kepada masyarakat pada masing-masiing kampung.
Sedangkan untuk pendistribusiannya, lanjut Mori, akan didampingi oleh para pendamping kampung serta disaksikan oleh para kepala kampung. Sehingga dirinya berpesan kepada kepala kampung agar mengatur wilayah-wilayahnya dengan mendistribusikan kepada masyarakat dengan baik
"Terkait dengan penyaluran secara simbolis, saya harapkan bapak - bapak sekalian agar bisa menyelesaikan segala permasalahan yang terjadi di kampung masing - masing yang mana dana ini adalah milik masyarakat dan juga kita ketahui bersama pada waktu yang dekat kita akan memasuki Natal. Sehingg bisa dipergunakan dengan baik serta berterimakasih kepada pemerintah yang telah membantu," demikian tutur Mori
Adapun terkait dengan PKH, Mori mengatakan akan sesuai arahan kantor pos, dan tidak dibagi secara kolektif dan masing-masing masyarakat mengambil sendiri.
"Jadi, kepala distrik dan kepala kampung untuk membantu masyarakat yang belum mempunyai data sehingga kedepan bisa mendapatkan bansos," pungkas Mori.
Dalam kesempatan tersebut, Piter Erari, selaku Asisten I Kabupaten Nabire, berkesempatan untuk menyerahkan bantuan tersebut secara simbolis kepada perwakilan dari Kampung Kamarisano Distrik Wapoga
Erari menjelaskan bahwa berdasarkan keterangan dari pihak kantor pos dan dinas sosisal, maka bantuan tersebut adalah bantuan yang terakhir dalam tahun 2022, dan memasuki bulan Desember, Erari berharap agar tidak ada masalah-masalah yang terjadi dalam penyaluran tersebut
Ditambahkannya, jika terdapat hal-hal dimana masyarakat belum merasa puas agar segera diklarifikasi dan dijelaskan, serta diselesaikan. Karena menurut Erari, masih ada kesempatan bagi yang belum menerima untuk mendaftar.
"Jadi, mendapatkan bantuan ini ada kriteria untuk berhak menerima, sehingga bisa disosialisasikan terus oleh kepala distrik dan kepala kampung. Sehingga masyarakat bisa menerima dengan baik dan untuk memasuki tahun 2023, saya harapkan juga membantu pihak kantor pos dan dinas sosial dalam dalam memasukan data bagi masyarakat yang belum menerima bantuan." demikian ungkap Erari.
Adapun jumlah penyaluran bantuan BLT Sembako dan BLT BBM secara kolektif pada 5 (lima) Distrik diwilayah Kabupaten Nabire sebagai berikut :
Distrik Dipa 5 (lima) Kampung: Rp. 628.200.000,- / 698 Keluarga Penerima Manfaat.
Distrik Dipa 5 (lima) Kampung: Rp. 628.200.000,- / 698 Keluarga Penerima Manfaat.
Distrik Menou 4 (empat) Kampung : Rp. 380.700.000,- / 423 Keluarga Penerima Manfaat.
Distrik Siriwo 6 (enam) Kampung : Rp. 599.400.000,- / 666 Keluarga Penerima Manfaat.
Distrik Wapoga 5 (lima) Kampung : Rp. 127.800.000,- / 142 Keluarga Penerima Manfaat.
Distrik Yaro 3 (tiga) Kampung : Rp. 205.200.000,- / 228 Keluarga Penerima Manfaat. (Red)
Editor; Enzy
Editor; Enzy
Tidak ada komentar
Posting Komentar