Jabat Kepala Kejaksaan Negeri Nabire Yang Baru, Rizal Segera Tuntaskan Sejumlah Kasus Korupsi

SHARE:

SUARA.NABIRE - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Nabire, Papua, Muhammad Rizal, SH., MH., mengatakan bahwa dalam waktu dekat, piha...


SUARA.NABIRE - Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Nabire, Papua, Muhammad Rizal, SH., MH., mengatakan bahwa dalam waktu dekat, pihaknya akan segera menuntaskan sejumlah kasus Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) yang belum terselesaikan oleh Kajari sebelumnya.

Muhammad Rizal, SH., MH., merupakan Kajari Baru Nabire yang menggantikan Kajari sebelumnya Ramadani, SH, MH. Sebelumnya Muhammad Rizal menjabat sebagai Kabag TU Kejaksaan Tinggi Papua, sementara Ramadani dimutasi menjadi Kepala Kejaksaan Negeri Tanah Laut (Kalimantan Selatan).

Ketika dikonfirmasi awak media ini pada Kamis (18/03/21), terkait beberapa kasus Tipikor yang penanganannya belum terselesaikan oleh Kajari sebelumnya, Rizal mengatakan paling lambat minggu depan pihaknya akan memberikan kepastian.

"Secara keseluruhan belum saya tahu pasti terkait perkara-perkara apa saja yang ditangani Kejaksaan Negeri Nabire saat Kajari sebelumnya pak Ramadani, tapi dalam waktu dekat ini mungkin paling lambat minggu depan, sudah harus saya tahu semua dan mempetakan mana yang secepatnya unsur alat buktinya memenuhi maka segera kami berikan kepastian," demikian ungkap Rizal.

Rizal membeberkan bahwa dirinya sudah meminta para Kasi untuk melaporkan segala penanganan-penanganan perkara yang ada, sehingga bisa ditinjau perkara mana yang nantinya menjadi skala prioritas.

" Ya, terkait dengan kasus yang ada, karena ini baru kurang lebih 3 hari saya efektif bertugas disini, saya sudah meminta para Kasi untuk melaporkan segala penanganan-penanganan perkara. Dengan itu tentu kami akan melihat mana nanti yang menjadi skala prioritas," beber Rizal kepada awak media ini.

Menurutnya bahwa dalam hal ini perkara mana yang pembuktiaannya bisa cepat ditingkatkan, misalnya dari penyelidikan ditingkatkan ke penyidikan, maka pihak Kejari Nabire akan segera menuntaskan dan memberikan kepastian.

"Sementara kasus yang sudah masuk tahap penyidikan kemudian belum ada tersangkanya, akan segera kami tetapkan tersangka sepanjang alat buktinya memenuhi," tutur Rizal.

Rizal menambahkan bahwa demikian pula pada bidang-bidang lainnya, seperti di bidang Pidum maupun Datun yang terkait dengan pendampingan-pendampingan.

"Yang pasti kami akan memaksimalkan, mana yang kira-kira perlu segera dievaluasi, maka segera kami percepat. Yang pasti kami akan segera memberikan kepastian. Kepastian itu bisa dalam bentuk ditingkatkan, atau ditutup kalo memang tidak memenuhi alat bukti," demikian terang Rizal.

Sementara terkait dengan kinerja dalam hal pelayanan Kejari Nabire ke depan, Rizal mengatakan bahwa puhaknya akan lebih meningkatkan khususnya yang terkait dengan tupoksi Kejaksaaan dalam pelayanan pencari keadilan.

"Tentunya harapan kami sesuai dengan apa yang menjadi penyampaian dalam sambutan tadi, bahwa pencanangan WBK intinya adalah pingin merubah mindset para pegawai yang mulanya mungkin tidak maksimal dalam memberikan pelayanan khususnya yang terkait dengan tupoksi kejaksaaan dalam pelayanan pencari keadilan itu kita berharap untuk ditingkatkan," tutur Rizal.

Dijelaskan pula bahwa pada masing-masing bidang di kejaksaan mempunyai perannya masing-masing, dimana ada yang bergerak di bidang teknis, serta ada pula yang bergerak di bidang yang sifatnya formalitas kepegawaian.

"Nah, itu yang kita inginkan. Bahwa hal-hal yang bersifat seperti formalitas kepegawaian itu berlaku di internal. Dan tentu di bidang pembinaan itu kita harapkan juga bahwa mereka bisa tingkatkan pelayanan untuk di internal kejaksaan," jelas Rizal

Sementara terkait dengan ouput keluar, yang dalam hal ini bidang teknis Pidum, Intel, Datun dan Pidsus, Rizal menyatakan bahwa pihaknya akan lebih memaksimalkan tupoksinya dalam hal-hal teknis penanganan perkara, seperti bagaimana memberikan kepastian hukum yang cepat kepada masyarakat pencari keadilan.

Sekedar diketahui bersama bahwa yang menjadi wilayah hukum bagi Kejaksaan Negeri Nabire, adalah dengan membawahi 7 Kabupaten, yaitu: Kabupaten Nabire, Kabupaten Dogiyai, Kabupaten Deiyai, Kabupaten Paniai, Kabupaten Intan Jaya, Kabupaten Puncak Jaya dan Kabupaten Puncak. *Red

Editor: Musafir Nawipa

COMMENTS

Nama

Artikel Anda,10,Bahasa dan Sastra,9,Buku ISBN,8,Bupati Cup,33,Covid-19,19,Daerah,93,Destinasi Wisata,22,Filsafat,11,Fokus,9,Headline,29,Internasional,25,Kriminal,27,Kriminal 2,18,Motivasi dan Inspirasi,21,Nabire,96,Nabire 1,14,Nabire 2,11,Nabire 3,17,Nabire 4,18,Nabire 5,10,Nabire 6,13,Nabire 7,45,Nabire 8,11,Nabire Top,9,Nasional,33,Olahraga Kesehatan,40,Pendidikan dan Teknologi,55,Pengetahuan,19,Peristiwa,5,Slider,5,Sosial dan Politik,28,Teologi,36,Unik,14,Video News,21,
ltr
item
SUARA.NABIRE: Jabat Kepala Kejaksaan Negeri Nabire Yang Baru, Rizal Segera Tuntaskan Sejumlah Kasus Korupsi
Jabat Kepala Kejaksaan Negeri Nabire Yang Baru, Rizal Segera Tuntaskan Sejumlah Kasus Korupsi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg2ApFBQ06Oa-7vowLcXppbPQXHfplGc7_sykR0X7QQ7Wbj3xo6Ut1uEh78NPEKUMUIKN8137QCRDfrvvww_p86hUIbts5qVsnl3130Fn4hGBoB3_-UnN9wFKKuVbKYXcJPXcF4qou_dIj6/w640-h460/7777.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg2ApFBQ06Oa-7vowLcXppbPQXHfplGc7_sykR0X7QQ7Wbj3xo6Ut1uEh78NPEKUMUIKN8137QCRDfrvvww_p86hUIbts5qVsnl3130Fn4hGBoB3_-UnN9wFKKuVbKYXcJPXcF4qou_dIj6/s72-w640-c-h460/7777.jpg
SUARA.NABIRE
https://www.suaranabire.com/2021/03/jabat-kepala-kejaksaan-negeri-nabire.html
https://www.suaranabire.com/
https://www.suaranabire.com/
https://www.suaranabire.com/2021/03/jabat-kepala-kejaksaan-negeri-nabire.html
true
8952388888145756832
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All BERITA TERKAIT LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy