Video

Video News

Iklan

Pelaksanaan PSU di Nabire Berjalan Baik, Begini Penjelasan Kabag Ops Polres Nabire

SUARA NABIRE
Senin, 14 Desember 2020, Desember 14, 2020 WIB Last Updated 2020-12-14T15:04:55Z
SUARA.NABIRE - Kabag Ops Polres Nabire, AKP Jeffri P Tambunan, SH., SIK., ketika dikonfirmasi awak media ini melalui selulernya, mengatakan bahwa secara keseluruhan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada sembilan titik di Kabupaten Nabire, berjalan dengan baik.

"Jadi, untuk kegiatan PSU pada 9 titik di wilayah Nabire, yaitu: 8 titik di wilayah kota dan 1 titik di wilayah Yaur tepatnya kampung Sima, secara keseluruhan berjalan dengan baik," demikian beber Tambunan.

Dikatakannya bahwa dalam pelaksanaan PSU yang digelar hari ini, Senin (14/12/20), Polres Nabire lebih mempertebal kekuatan pengamanan dari pengamanan yang dilakukan sebelumnya.

"Kekuatan yang kita pakai dua kali lipat sampai tiga kali lipat dari saat pemungutan sebelumnya, untuk mempertebal sehingga tidak ada lagi oknum atau orang tertentu yang ingin menggagalkan atau memaksakan kehendaknya untuk mencoblos di TPS yang melaksanakan PSU," ungkap Tambunan.

Menurutnya, untuk saat ini pihaknya masih mengupayakan untuk menjaga situasi Kamtibmas. Dimana seluruh kekuatan akan dikerahkan untuk bagaimana situasi yang saat ini masih labil bisa dimaksimalkan biar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. 

"Seluruh sumber daya yang kita punya kita keluarkan. Tujuannya adalah untuk mengamankan proses Pilkada ini, kemudian mengamankan para penyelenggara dan pengawasnya, baik orang dan bendanya, sehingga Pilkada Nabire bisa berjalan dengan baik," tegas Tambunan.

Ketika dikonfirmasi awak media ini terkait batas waktu pengamanan, Tambunan mengatakan bahwa untuk batas waktu pengamanan tetap akan mengikuti tahapan demi tahapan di KPU hingga batas waktu yang tidak bisa ditentukan. 

"Batas waktu pengamanan kita masih sementara berjalan. Saat ini juga Pleno tingkat Distrik masih berjalan, khususnya di kota. Kemudian kalo tidak salah, direncanakan tanggal 16 sampai 17 pleno tingkat Kabupaten," ujarnya.

"Nah, kita akan tetap melaksanakan pengamanan. Untuk tempatnya kita belum tahu, nanti tunggu konfirmasi dari KPU," demikian tutup Tambunan. 

Berdasarkan pantauan awak media ini, di beberapa TPS memang sempat terjadi keributan kecil, namun pihak keamanan berhasil mengendalikan situasi sehingga semua tahapan PSU bisa berjalan sebagaimana mestinya. (Red)

GALERI:












Komentar

Tampilkan

Terkini