Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

# Pendidikan

FALSE
FALSE
latest

Mantan Bupati A. P Youw Katakan Selama Sepuluh Tahun Peredaran Uang di Nabire Tidak Ada

SUARA.NABIRE - Mantan Bupati Nabire, Anselmus Petrus Youw atau biasanya dikenal dengan nama A.P Youw, menegaskan bahwa selama sepuluh tahun...


SUARA.NABIRE - Mantan Bupati Nabire, Anselmus Petrus Youw atau biasanya dikenal dengan nama A.P Youw, menegaskan bahwa selama sepuluh tahun ini peredaran uang di Nabire tidak ada, sebab semua pengusaha sudah gulung tikar.

"Sekarang masyarakat Nabire sudah jenu melihat keadaan seperti ini. Peredaran uang tidak ada sebab semua pengusaha bukan saja lipat tikar tetapi gulung tikar, alias sudah pergi" demikian ditegaskan Youw ketika ditemui awak Suara.Nabire pada kediamannya di Wonorejo, Nabire, pada Rabu (24/06/2020).

Ditambahkan Youw bahwa daya beli di Nabire sudah tidak ada, sebab putaran uang juga tidak jelas. Sehingga keadaan Nabire saat ini memang sudah parah dan butuh pemimpin yang punya program kerja yang jelas, khususnya dalam hal pembangunan.

"Pandangan saya tentang politik besok itu bahwa Bupati besok yang akan muncul itu harus dia pandai menyusun rencana yang baik, dan dia harus kembali pada konsep A.P Youw dengan melanjutkan konsep Gerbang Nun Biru Jilid II" ujar A.P Youw

"Kalau tidak memiliki konsep kerja yang betul, lebih baik tidak usah datang mencalonkan diri jadi Bupati," tegas Youw

Pada prinsipnya, lanjut Youw, pemimpin Nabire nanti harus punya konsep kerja yang betul dalam hal pembangunan. seperti membangun bandara, pelabuhan, infarstruktur, pendidikan, kesehatan, dan lain-lain.

"Pandangan saya ke depan itu, saya inginkan seseorang yang betul-betul ingin membangun Nabire. Siapapun dia yang nanti akan maju menjadi Bupati, harus betul-betul bekerja dan adil untuk orang banyak," imbuh Youw.

"Misalnya kalo ibu Yufenia mau maju untuk melanjutkan pekerjaan suami, seharusnya tanyakan kembali pada diri sendiri, apakah yang sudah mereka lakukan selama ini? Apa yang mereka akan lanjutkan? Dan selama ini sudah ada yang mereka lakukan atau tidak?" demikian penegasan Youw.

Youw berpandangan bahwa setiap warga negara punya hak yang sama untuk maju menjadi Bupati Nabire. Namun, kembali kepada diri mereka sendiri, apakah sudah punya rancangan kerja yang betul atau tidak, untuk membangun Nabire ke arah yang lebih baik.

Ketika ditanyai soal penanganan Covid-19 di Nabire, Youw mengatakan bahwa soal penutupun akses transportasi seperti Bandara dan Pelabuhan itu beliau sangat setuju agar virus corona tidak masuk dan menyebar di kota Nabire dan sekitarnya.

"Kalo soal pesawat udara dan pelabuhan tutup itu saya setuju, karena jangan sampai orang masuk bisa membawa virus dan menyebar. Tapi soal penanganan pasien covid dan sosialisasi, hingga implementasi protab covid ini belum jelas. Sehingga publik masih bingung," ucap Youw  

"Apalagi soal transparansi anggaran. Penjelasan uang yang digunakan untuk apa saja mereka belum tranparansikan kepada kami masyarakat," demikian dijelaskan Adama, sapaan akrab bapak A.P Youw. (Red). 

Tidak ada komentar